4 Nama Bayi yang Diambil dari Tokoh Islam Terkemuka


Ada yang sedang bingung untuk mencari nama bagi bayi barunya? Gak usah bingung, kali ini saya akan memberikan informasi tentang 4 nama bayi yang diambil dari tokoh Islam terkemuka. Selain nama Muhammad, ada beberapa nama populer yang patut dijadikan inspirasi nama bayi, di antaranya yaitu :

1. Aisyah

Aisyah dalam bahasa Arab artinya wanita feminim dan hidup. Artinya seorang wanita yang bisa menjalani kehidupan dengan sungguh-sungguh. Selain itu, seorang wanita tokoh Islam yang bernama Aisyah binti Abu Bakar yang merupakan salah istri dari Nabi Muhammad SAW. Aisyah terkenal karena cerita perjuangannya dalam membela Islam serta kecerdasannya yang gemilang. Dalam hal ini, nama Aisyah ini bisa dikombinasikan dengan nama lainnya seperti:

  • Aisyah Naziya Almahyra : artinya anak perempuan yang periang serta bisa menjadi inspirasi dengan penuh keberuntungan.
  • Aisyah Mecca Firli : artinya perempuan yang penuh energi, ceria, dan baik hati serta selalu taat beribadah dan mendapatkan kemakmuran.
  • Aisyah Camelia Rahayu : artinya anak perempuan yang cerdas dan sopan, serta sejahtera dalam hidupnya.

2. Abizar

Dalam bahasa Arab nama Abizar ini memiliki arti tambang emas atau yang menyebarkan. Sehingga dengan menggunakan nama Abizar ini diharapkan kelak menjadi anak lelaki yang selalu menyebarkan kebaikan pada semua orang serta murah rezeki.  Nama anak laki-laki Islami ini diambil dari nama Abizar Al Ghifari. Beliau ini termasuk orang-orang yang pertamakali masuk Islam dengan sukarela. Untuk mendapatkan ke Islamannya itu, beliau rela berjalan kaki dengan jarak yang cukup jauh ke Mekah unruk menemui Nabi. Setelah masuk Islam, beliau juga menyebarkan Islam ke sukunya, yakni suku Ghifar yang terkenal sebagai suku yang suka merampok. Nama Abizar ini bisa dikombinasikan dengan nama lainnya seperti:



A post shared by Dina Aminnatul Widyana (@dinawidyana) on
  • Abizar Sarfraz Faizan : artinya anak laki-laki yang dilahirkan sebagai pemimpin dan taat beribadah. Serta memiliki kepribadian yang mulia dan berharga seperti emas.
  • Abizar Arfan Raqqila : artinya anak laki-laki yang memiliki kecerdasan serta kebajikan untuk memberikan rezeki kepada orang yang membutuhkan.
  • Abizar Hibratul Asdaq : artinya anak laki-laki pemberian Alloh yang selalu menyebarkan kebenaran di muka bumi ini.


3. Khalid

Dalam bahasa Arab nama Khalid ini memiliki arti ‘kekal abadi’. Dengan nama ini diharapkan suatu kebaikan, ilmu dan apa yang dilakukannya bisa memberikan manfaat bagi orang banyak serta kebaikannya akan selalu kekal. Nama Khlid ini diambil dari salah satu toko pejuang Islam yang terkenal, yakni Khalid bin Walid. Beliau ini merupakan seorang panglima perang Islam yang sangat disegani dalam sejarah perjuangan Islam. 

Di bawah komandonya, militer Arab pada waktu itu untuk pertamakalinya bersatu dibawah kekhalifahan. Khalid ini menjabat sebagai panglima perang sejak kepemimpinan Nabi Muhammad SAW, Abu Bakar, hingga Umar bin Khatab. Dengan julukannya sebagai pedang Alloh yang terhunus, konon beliau ini sudah terjun di ratusan medan perang dan selalu mendapatkan kemenangan. Nama Khalid ini bisa dikombinasikan dengan nama lainnya, seperti:

  • Khalid Abrar : artinya kebaikan atau kebenaran yang abadi.
  • Wali Addin Khalid : artinya Pembela agama Alloh yang loyal.
  • Khalid Najamuddin Zuhdi : artinya doa dan harapan supaya kelak menjadi anak bintang agama dan rendah hati.


4. Fatimah

Fatimah dalam bahasa Arab artinya pendiam, lembut hati. Dengan nama ini diharapkan bisa menjadi anak perempuan yang berhati lembut dan sangat memperdulikan orang lain. Nama Fatimah ini diambil dari nama Fatimah Az-Zahra, yang merupakan anak Nabi Muhammad SAW. Fatimah ini sangat trkenal dengan kecerdasannya dalam memecahkan suatu persoalan. Nama Fatimah ini bisa dikombinasikan dengan nama lain seperti:


  • Fatimah Nayyer Azahra : artinya anak perempuan yang cerdas dan sangat lembut.
  • Fatimah Lalitha Azahra : artinya anak perempuan yang cerdas, penuh keceriaan, dan lembut hatinya.
  • Fatimah Fahira : artinya anak perempuan yang cerdas serta memilki kecantikan seperti bunga.


Itulah 4 nama bagi bayi yang diambil dari tokoh Islam terkemuka. 4 nama tokoh Islam di atas bisa menjadi pilihan dan inspirasi untuk dijadikan nama bagi bayi Anda. 



Aminnatul Widyana Mom of 2 kiddos/ Ahmad Rahman Budiman's wife/ teacher/ blogger

0 Response to "4 Nama Bayi yang Diambil dari Tokoh Islam Terkemuka"

Post a Comment

Terima kasih sudah singgah di blog amiwidya.com.
Saya persilakan menambahkan komentar untuk melengkapi postingan blog di atas.
Semoga bermanfaat & menginspirasi buat semua...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel